Everalbum - Melihat Semua Foto di Akun Media Sosial Dan Cloud Storage Dalam Satu Aplikasi

Everalbum - Melihat Semua Foto di Akun Media Sosial Dan Cloud Storage Dalam Satu Aplikasi - Everalbum adalah aplikasi yang dapat digunakan untuk mengumpulkan semua foto yang tersebar di media sosial kesayangan Anda seperti Facebook, Instagram, Dropbox dan Google Photos yang disusun rapi di satu tempat dan tentunya mudah diakses atau digunakan.
Everalbum - Melihat Semua Foto di Akun Media Sosial Dan Cloud Storage Dalam Satu Aplikasi
Image from : noteinet.tk
Dengan aplikasi mobile Everalbum kita bisa menyimpan semua foto kita lebih mudah dan cepat tanpa harus mengunjungi satu persatu akun media sosial Anda untuk melihat foto-foto Anda. Anda hanya dengan menghubungkan setiap akun sosmed, dan Everalbum akan menarik semua foto untuk dapat dilihat secara bersamaan.

Andrew Dudum, co-founder Everalbum mengatakan, “Ini adalah tentang pengorganisasian dan menggabungkan foto Anda. Juga tentang bagaimana menemukan saat-saat penting dalam hidup Anda, dan membuatnya sangat mudah untuk mengaturnya.” 

Andrew Dudum menambahkan, “Ini produk yang sangat berbeda dari produk cloud storage, dan saya pikir itu sebabnya itu bergaung dengan baik di pasar massal.”

Keunggulan Aplikasi Everalbum

Salah satu keunggulan aplikasi Everalbum ini adalah berperan sebagai kurator dari foto-foto Anda yang tersebar di setiap layanan yang digunakan. Everalbum bisa menampilkan album throwback yang berisikan semua foto-foto Anda sekitar 2 tahun yang lalu, yang disortir berdasarkan tanggal.

Tentu dengan fitur ini dapat dijdikan alternatif untuk memunculkan kembali kenangan yang pernah ada sebelumnya dimasa lalu. Dengan kemasan sebuah album foto yang interaktif, beragam kenangan tersebut tetap bisa terbingkai abadi lewat layanan Everalbum ini.

-Artikel pilihan : Steller Media Sosial Baru Untuk Story Teller Yang Memicu Kreatifitas Penggunanya

Namun jika Anda yang memiliki kenangan pahit dimasa lalu dan tidak ingin mengungkitnya kembali dimasa sekarang, tenang saja karena fitur kurator album throwback ini hanya bersifat opsional atau tambahan saja. Jadi bisa dinonaktifkan melalui pengaturan.

Download Gratis di Play Store

Jika ingin mencoba aplikasi Everalbum ini, Anda bisa mendownload secara gratis di Play Store. Hanya saja jika menggunakan versi gratis, ada pembatasan dalam hal kualitas penyimpanan seperto foto tidak akan disimpan menggunakan resolusi yang asli. Akan tetapi meskipun tidak dengan resolusi yang asli, foto yang disimpan tetaplah bagus untuk dilihat baik melalui perangkat komputer maupun smartphone.

-Baca juga :  Instagram Stories, Fitur Baru Instagram Yang Mirip Snapchat

Namun jika Anda mengingikan foto yang disimpan dengan resolusi asli, maka Anda perlu berlangganan Everalbum Plus seharga USD10 per bulannya. Tidak hanya foto yang disimpan, video dengan kualitas rendah pun juga akan tersimpan.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Everalbum - Melihat Semua Foto di Akun Media Sosial Dan Cloud Storage Dalam Satu Aplikasi"

Post a Comment