Tips Cara Mencari Gambar Untuk Artikel Tanpa Terhalang Copyright

Tips Cara Mencari Gambar Untuk Artikel Tanpa Terhalang Copyright
Apa itu Copyright?,  Copyright merupakan bentuk perlindungan yang diberikan untuk para penulis/pengarang/pencipta atas karya originalnya, baik yang dipublikasikan maupun tidak, termasuk drama, literatur, musik, seni, dan berbagai karya intelektual lainnya.

Membuat artikel untuk blog tentu yang harus ada salah satunya adalah ditambahkannya sebuah Gambar supaya tidak terlihat monoton dan juga guna supaya pengunjung lebih menikmati dalam mebacannya.

Bagi yang pandai dalam menggunakan tool digital seperti photoshop atau coreldraw untuk menciptakan sebuah image sesuai keinginan merupakan bukan hal yang sulit. Namun bagaimana kita yang tidak mahir dalam membuat sebuah gambar yang telihat bagus juga tidak memiliki cukup waktu untuk membuatnya. Terlebih lagi bagi blogger dalam membuat artikel dan membuat gambar yang sesuai dengan kata kunci. Tentu langkah cepat yang dilakukan yaitu dengan  mengambilnya di internet. Masalahnya adalah bahwa tidak semua gambar yang ada di internet bebas untuk digunakan karena gambar tersebut memiliki hak cipta.

Baca juga : Tips Melihat Kualitas Blog Untuk Ditanamkan Backlink Dengan Tool SEO

Dan oleh karena permasalahan tersebut, disini saya akan membagikan cara atau langkah-langkah bagaimana supaya kita dapat bebas mengambil gambar di internet tanpa adanya Copyright. Berikut langkah-langkahnya:

Mesin Pencari Google
Berikut yang langkah-langkah jika Anda ingin menjadi melalui search engine google.

1. Silahkan buka situs Google Image

3. Silahkan klik icon Gerigi dan pilih penelusuran lanjutan

Tips Cara Mencari Gambar Untuk Artikel Tanpa Terhalang Copyright

4. Setelah lamanan baru terbuka, silahkan drag mouse ke bagian bawah pada kolom "hak
penggunaan".

Tips Cara Mencari Gambar Untuk Artikel Tanpa Terhalang Copyright


Lalu pilih opsi “bebas di gunakan atau di bagikan” jika Anda ingin membagikan secara komersial. Jika Anda ingin menggunakan dan memodifikasinya, maka silahkan pilih "Bebas di gunakan, di bagikan atau di modifikasi". setelah itu akan banyak sekali gambar yang muncul sesuai keinginan anda, selamat mencoba. Setelah memilih opsi, untuk mencari gambar langsung saja klik Penelususan Lanjutan.

Artikel Pilihan : 6 Hal Yang Harus Di Perhatikan Untuk SEO On-Page Pada Blog Anda

Mesin Pencari Bing
Jika anda ingin mencoba mencari melalui search engine Bing.com berikut langkah-langkahnya:

Tips Cara Mencari Gambar Untuk Artikel Tanpa Terhalang Copyright

  1. Langkah awal selalu sama, buka  terlebih dahulu situs Bing Image.
  2. Tuliskan gambar yang akan anda cari pada kolom pencarian.
  3. Pilih pada menu “license”.
  4. Jika anda ingin membagikannya saja pilih tulisan “Free to share and use”.
  5. Gambar yang muncul adalah gambar yang bebas di gunakan dan di bagikan ulang

Bagi Anda yang tidak mau repot untuk membuat sendri gambar untuk artikel yang dibuat mungkin dapat menggunakan cara diatas tanpa terhalangi hak cipta. Saya hanya memberikan pada 2 mesin pencari yaitu Google.com dan Bing.com, karena menurut saya 2 search engine tersebut banyak atau sering yang digunakan oleh kebanyakan orang. Semoga membantu dan bermanfaat,

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Tips Cara Mencari Gambar Untuk Artikel Tanpa Terhalang Copyright"

Post a Comment